Inilah Cara Menambahkan Lagu di Artikel Pada Blog
Tutorial kali ini kami akan membahas sesuatu yang berhubungan dengan tips blogger, yaitu tentang cara menambahkan lagu di blog dengan mudah. Cara ini nanti tidak secara otomatis terputar musik yang anda masukan ke blog anda agar pengunjung yang tidak suka dengan lagu yang anda sisipkan di blog anda tidak langsung menutup blog anda. Jadi ada tombol play jika ingin memutar lagu yang anda masukan di blog anda.
Apakah Anda ingin menambahkan lagu di dalam artikel Blog anda? Kadang-kadang Anda ingin memasukkan beberapa lagu audio ke blog Anda, yang baik bisa menjadi sesuatu yang berhubungan dengan konten Anda. Baru-baru ini, salah satu pengunjung kami meminta kami bagaimana cara menambahkan lagu di blog. Oleh karena itu, hari ini di artikel ini, kami akan menunjukkan cara menambahkan lagu ke artikel di blogger.
Pertama-tama, Anda harus meng-upload file audio Anda pada host eksternal. Oleh karena itu, Anda perlu menggunakan host eksternal untuk meng-upload dan saya menggunakan sumber yang paling kredibel yaitu Google Site.
Langkah # 2: Menambahkan File Audio ke Blogger
Menuju ke Blogger >> Buat posting baru atau anda juga dapat menambahkan lagu pada artikel yang sudah pernah anda buat dengan cara klik edit pada salah satu postingan anda.
Setelah itu pilih "HTML" pada post editor dan letakan kode berikut ini di dalam HTML artikel anda, bisa anda letakkan di tengah artikel, atas artikel, bawah artikel, sesuai selera anda.
Setelah itu ganti Copy-URL-Google-Site-Anda-Disini dengan URL musik yang anda copy pada langkah sebelumnya tadi. Terakhir publikasikan postingan anda dan cek artikel anda dengan cara mengunjunginya untuk memastikan apakah file musik yang anda masukkan sudah berhasil.
Demikianlah artikel tentang cara menambahkan lagu di blog. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda semua. Jika ada yang anda tanyakan bisa anda tanyakan di kolom komentar. Dan jangan lupa untuk menekan tombol like dan share ke fb, twitter, dan google+ dibawah artikel ini. Selamat mencoba dan semoga berhasil..!!
Apakah Anda ingin menambahkan lagu di dalam artikel Blog anda? Kadang-kadang Anda ingin memasukkan beberapa lagu audio ke blog Anda, yang baik bisa menjadi sesuatu yang berhubungan dengan konten Anda. Baru-baru ini, salah satu pengunjung kami meminta kami bagaimana cara menambahkan lagu di blog. Oleh karena itu, hari ini di artikel ini, kami akan menunjukkan cara menambahkan lagu ke artikel di blogger.
Langkah Cara Menambahkan Lagu di Blog
Langkah # 1: Membuat Situs Google untuk Hosting File AudioPertama-tama, Anda harus meng-upload file audio Anda pada host eksternal. Oleh karena itu, Anda perlu menggunakan host eksternal untuk meng-upload dan saya menggunakan sumber yang paling kredibel yaitu Google Site.
- Pertama-tama, menuju ke Google Sites menggunakan url berikut: https://sites.google.com, dan Masuk menggunakan ID dan password Gmail Anda.
- Apabila sudah login menggunakan akun google anda tetapi masih menggunakan bahasa Inggris bisa anda ubah menjadi bahasa Indonesia karena tutorial ini menggunakan bahasa Indonesia. Cara mengganti bahasa Indonesia klik roda gigi di bagian atas kanan lalu pilih "User Settings", pada Language Default ubah menjadi Bahasa Indonesia dan klik save.
- Selanjutnya klik "BUAT"untuk mulai membuat musik pada postingan blog. Lalu pilih template kosong saja, beri nama situs terserah anda, disini saya menggunakan nama "Lagu Pada Blog", dan klik verifikasi tanda kotak pada "Saya bukan robot", terakhir klik "Buat" bagian atas.
- Sampai disini anda harus membuat laman dengan cara mengklik ikon buat laman bagian atas kanan. (Lihat gambar dibawah ini).
- Setelah itu anda akan dibawa ke halaman untuk membuat laman. Isi nama laman terserah anda, disini saya menggunakan nama "Lagu Blog" maka URL laman akan secara otomatis terbuat dengan nama laman, jika anda ingin mengubah maka anda bisa mengubahnya dengan cara klik "ubah URL". Lalu pada "Laman Web" ubah menjadi "Lemari File" dan klik "BUAT" bagian atas untuk membuat laman.
- Setelah itu klik "+ Tambahkan file" untuk meng-upload file musik anda, bisa berupa mp3, wma, atau yang lainnya. Anda hanya dapat upload file musik berukuran 25 MB kebawah dan anda juga dapat mengulangi proses ini untuk meng-upload file audio lain juga tapi tidak boleh melebihi batas dari 100 MB.
- Setelah selesai upload file musik sekarang klik roda gigi lagi di bagian atas kanan, lalu pilih "Berbagi dan izin". Selanjtunya klik "Ubah" dan pilih "Aktif - Publik di web" dan terakhir klik simpan.
- Sampai disini anda klik "Lampiran" pada menu pilihan bagian kiri. Lalu klik kanan pada link unduh dan pilih "copy link location" untuk mengkopy URL musik anda.(Lihat gambar dibawah ini)
Langkah # 2: Menambahkan File Audio ke Blogger
Menuju ke Blogger >> Buat posting baru atau anda juga dapat menambahkan lagu pada artikel yang sudah pernah anda buat dengan cara klik edit pada salah satu postingan anda.
Setelah itu pilih "HTML" pada post editor dan letakan kode berikut ini di dalam HTML artikel anda, bisa anda letakkan di tengah artikel, atas artikel, bawah artikel, sesuai selera anda.
<audio controls>
<source src="Copy-URL-Google-Site-Anda-Disini" />
If you cannot see the audio controls, your browser does not support the audio element
</audio>
Setelah itu ganti Copy-URL-Google-Site-Anda-Disini dengan URL musik yang anda copy pada langkah sebelumnya tadi. Terakhir publikasikan postingan anda dan cek artikel anda dengan cara mengunjunginya untuk memastikan apakah file musik yang anda masukkan sudah berhasil.
Demikianlah artikel tentang cara menambahkan lagu di blog. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda semua. Jika ada yang anda tanyakan bisa anda tanyakan di kolom komentar. Dan jangan lupa untuk menekan tombol like dan share ke fb, twitter, dan google+ dibawah artikel ini. Selamat mencoba dan semoga berhasil..!!
Post a Comment for "Inilah Cara Menambahkan Lagu di Artikel Pada Blog"